Beranda » Blog » Larangan Mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah”

Larangan Mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah”

Diposting pada 1 Desember 2016 oleh Pusaka Dunia / Dilihat: 567 kali

Larangan Mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah”
Syaikh Muhammad bin Abdul Wahhab
Diriwayatkan dalam Shahih Al-Bukhari dan Muslim dari Ibnu Mas’ud Radhiyallahu ‘anhu, katanya:
“Pernah, ketika kami melakukan shalat bersama Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam, kami mengucapkan: “Semoga keselamatan untuk Allah dari para hamba-Nya; semoga keselamatan untuk si Fulan dan si Fulan”, maka Nabi Shallallahu ‘alaihi wa Sallam bersabda: Janganlah kamu mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah” (semoga keselamatan untuk Allah), karena sesungguhnya Allah adalah As-Salam (Maha Pemberi Keselamatan).”.”

Kandungan tulisan ini:

Tafsiran As-Salam. Yaitu salah satu asma’ Allah yang artinya Maha Pemberi Keselamatan. As-Salam, berarti juga Keselamatan, sebagai doa kepada orang yang diberi ucapan selamat. Karena itu tidak boleh dikatakan “As-Salamu ‘Alallah”.

As-Salam merupakan ucapan selamat.

Hal ini tidak sesuai untuk Allah.

Alasannya, (karena as-Salam adalah salah satu dari asma’ Allah Dialah Yang Memberi Keselamatan dan hanya kepada-Nya kita memohon keselamatan).

Telah diajarkan kepada para sahabat ucapan penghormatan yang sesuai untuk Allah. Ucapan penghormatan yang sesuai untuk Allah yaitu: “At-tahiyyatu Lillah, wash-Shalawatu wath-thayyibat”.

Larangan Mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah”

Larangan Mengucapkan: “As-Salamu ‘Alallah”

Tutup Sidebar
Sidebar
Produk Quick Order

Pemesanan dapat langsung menghubungi kontak dibawah:

Chat via Whatsapp

Ada yang ditanyakan?
Klik untuk chat dengan customer support kami

Admin 1
● online
Admin 2
● online
Admin 1
● online
Halo, perkenalkan saya Admin 1
baru saja
Ada yang bisa saya bantu?
baru saja